Terlihat Sepele, Kebiasaan ini Baik untuk Mobil Anda
Usia dan performa mobil sangat dipengaruhi oleh cara penggunaannya seperti cara mengemudi sampai cara merawatnya. Meski terlihat sepele namun beberapa kebiasaan ini baik untuk mobil Anda.
Merawat mobil adalah suatu keharusan karena biaya perbaikan mobil bisa jauh lebih mahal dari biaya perawatannya. Salah satu cara merawat mobil agar awet adalah menerapkan kebiasaan menggunakan mobil yang baik.
Meski Terlihat Sepele, Ternyata Kebiasaan ini Baik untuk Mobil Anda
Berikut ada beberapa kebiasaan menggunakan dan merawat mobil yang mungkin terlihat sepele namun memiliki efek yang baik untuk mobil Anda:
-
Ganti Oli dan Servis secara Rutin
Oli sendiri memiliki fungsi sebagai pelumas sehingga mesin mobil bisa bekerja dengan baik. Malas mengganti oli secara berkala dapat membuat performa mesin menurun karena tidak mendapat cukup pelumas.