Kenali Komponen Sistem Starter Mobil & Cara Kerjanya

icon 19 September 2022
icon Admin
Sistem starter mobil menjadi sistem yang akan memudahkan pengguna agar bisa menghidupkan mesin kendaraan dengan cepat. Sistem ini tentu saja memiliki peran yang begitu penting karena akan menjadi penentu apakah mesin dapat dihidupkan atau tidak. 

Walaupun terkesan sederhana, tapi menyalakan mesin kendaraan memiliki proses yang begitu rumit. Bukan hanya itu, sistem starter juga mempunyai komponen yang begitu kompleks serta cara kerja yang panjang. 

Agar mengetahui lebih lanjut mengenai sistem starter, mulai dari komponen dan cara kerjanya, berikut selengkapnya. 

Apa itu Sistem Starter Mobil?

Sistem starter adalah rangkaian kelistrikan yang memiliki fungsi menghidupkan dan menyalakan mesin kendaraan. Sistem ini akan mengubah energy listrik dari accu menjadi energy mekanik. Kemudian, energy mekanik akan digunakan agar dapat memutarkan mesin dan mesin bisa hidup.