Ini Masalah pada Ban Mobil yang Sering Terjadi
Ban merupakan komponen mobil yang krusial, namun kerap mengalami masalah. Adapun ban mobil bermasalah dipengaruhi oleh berbagai faktor, mulai dari tekanan angin yang kurang sesuai hingga sering melakukan rem mendadak.
Terdapat beberapa kondisi yang sering dan umum terjadi ketika berbicara tentang ban bermasalah. Untuk mengetahui lebih jelas, mari baca artikel ini hingga akhir!
6 Kondisi Ban Mobil Bermasalah yang Sering Terjadi
Kondisi ban menentukan keamanan berkendara mobil, itulah mengapa ketika ban bermasalah harus segera diatasi untuk meminimalisir risiko kecelakaan di jalan. Berbagai bentuk masalah pada ban mobil yang sering terjadi adalah sebagai berikut:
-
Ban Retak
Masalah ini umum terjadi pada mobil yang telah berumur, sehingga kondisi ban cenderung getas. Apabila ban telah berada pada kondisi getas atau rapuh, Anda akan mendapati ban mobil retak-retak.