Mobil Baru Diservis tapi Loyo? Ini 5 Faktor Penyebabnya
Penyebab pertama yang mungkin terjadi dan membuat mobil Anda loyo padahal baru diservis adalah kerusakan blok silinder. Rusaknya blok silinder memang dapat memicu penurunan performa mesin secara signifikan.
Bisa juga hal ini terjadi karena proses pelumasan blok silinder yang kurang optimal. Kondisi tersebut akan membuat blok silinder aus lebih cepat dan tidak bisa mendukung mesin untuk bekerja lebih optimal.
-
Kesalahan Memilih BBM
Penting sekali untuk memastikan bahwa Anda memakai bahan bakar yang tepat sesuai tipe mobil yang digunakan. Perlu diketahui bahwa setiap tipe mobil membutuhkan jenis bahan bakar berbeda sesuai nilai oktannya.
Jika Anda memakai bahan bakar yang nilai oktannya tidak sesuai dengan rekomendasi maka kelamaan hal ini bisa mengganggu performa mesin. Apalagi jika nilai oktan bahan bakar yang dipakai terlalu rendah. Hal ini akan membuat pembakaran di dalam mesin jadi tidak optimal.
-
Kelebihan Muatan atau Overload
Sebaiknya gunakan mobil Anda sesuai dengan kapasitasnya. Kelebihan muatan atau overload ternyata bisa berdampak buruk pada kondisi mesin. Mesin mobil jadi kurang bertenaga karena menanggung beban yang terlalu besar.